Saturday, 15 March 2025
10:15 AM
MUKOMUKO, MMUNOL.COM – Polres Mukomuko melaksanakan penanaman pohon serentak yang di gelar di Muaro Lamo Desa Pasar Sebelah Mukomuko. Hal ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari jadi Humas Polri ke 72 tahun 2023 pada Kamis, 12/10/2023.
Seusai kegiatan penanman pohon. Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto, SH, SIK, MH menyampaikan bahwa kegiatan penanaman pohon serentak ini merupakan salah satu kegiatan dari berbagai kegiatan yang telah dilaksanakan Polres Mukomuko dalam menyambut HUT Humas Polri ke 72 tahun 2023.
Dalam sambutannya Kapolres Mukomuko, AKBP Nuswanto, SH,S.IK,MH mengucapkan terimakasih banyak atas kehadiran undangan dari berbagai instansi dan lembaga maupun media , ” Atas nama keluarga besar Polres Mukomuko mengucapkan terimakasih atas kehadiran rekan rekan semua pada hari ini, dimana kita berkumpul disini sebagai bentuk bersilaturahmi di dalam rangka menyambut HUT Humas Polri ke 72 tahun ini, ” ucap Kapolres.
“Ini merupakan salah satu kegiatan dari berbagai rangkaian kegiatan yang dilaksanakan Humas Polres Mukomuko, yakni melaksanakan kegiatan penanaman pohon, semoga kegiatan ini ada maknanya, bisa mengedukasi masyarakat untuk semakin peduli terhadap lingkungan, mari merawat lingkungan melalui penanaman pohon, untuk tujuan bersama menjaga lingkungan dan melestarikan penghijauan lingkungan, di momentum HUT Humas Polri ke 72,” ucap Kapolres Mukomuko.
Sementara itu Kepala Desa Pasar Sebelah Ansori menyampaikan ucapan terimakasih atas kegiatan penanaman pohon yang dilaksanakan oleh Polres Mukomuko di momen HUT Humas Polri ke 72 di desanya.
“Kami mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Mukomuko dan jajarannya atas kegiatan peduli lingkungan dengan penanaman pohon manggrove di desa kami, semoga kegiatan yang dilaksanakan ini bermanfaat untuk melestarikan lingkungan,” ucapnya.
Dalam kegiatan itu juga dihadiri oleh Kapolres Mukomuko, Kapolsek MMU, Kasi Humas Polres Mukomuko dan personil, Kades dan perangkat Desa Pasar Sebelah, para Insan Pers Mitra Humas Polres Mukomuko, masyarakat dan lainnya. (rjh)
Posted in Kesehatan
This is tab content. Click to edit this text. Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.