2338 Saluran Rumah PDAM Tirta Selagan, Masih Minim Kesadaran Dalam Pembayaran

58 views

Share :

IMG_20230717_112610

u – Sampai saat in, Rendahnya kesadaran masyarakat yang menjadi pelanggan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Selagan untuk membayar kewajiban sebagai pelanggan, dan kurang memadainya peralatan membuat, perusahaan milik daerah ini masih mengalami kesulitan keuangan.

Direktur PDAM Tirta Mukomuko Sondri Kasnaldi SE mengatakan, berdasarkan data pelanggan PDAM Mukomuko saat ini ada sebanyak 2.338 Saluran Rumah (SR). Dari total pelanggan tersebut jika pemakaian air dirata-ratakan 10 meter kubik ditambah beban, maka tagihan per pelanggan bisa sebesar Rp 45 ribu per bulan. Apabila tagihan rata-rata Rp 45 per pelanggan, seharusnya uang yang masuk ke PDAM Tirta Selagan ini bisa mencapai Rp 105.000.000 per bulan. Namun sangat disesali realisasi penagihan rekening PDAM sangat kecil. Tak sampai 30 persen dari yang seharusnya bisa diterima PDAM.

“Jangankan berkembang untuk bertahan saja, napas perusahaan daerah ini sudah tersengal-sengal. satu-satunya sumber keuangan kami saat ini berasal dari tagihan rekening bulanan pelanggan. Hanya saja, mayoritas pelanggan masih enggan membayar tagihan bulanan, ” terangnya.

Sondri menambahkan, ada beberapa kendala yang menjadi penyebab sulitnya melakukan penagihan kepada pelanggan PDAM. Pertama kurangnya kesadaran dari pelanggan itu sendiri yang tidak ingin membayar tagihan. Setelah itu 2.338 pelanggan yang ada saat ini, lebih dari setengahnya tidak lagi memiliki alat ukur kubikasi pemakaian air (Water meter). Yang pertama karena memang belum terpasang yang kedua rusak karena dimakan usia. Untuk pelanggan yang tidak memiliki water meter, PDAM hanya menagih biaya beban yakni sebesar Rp 15 ribu per bulan, dan ini juga petugas penagih masih mendapati penolakan dalam penagihan.

” Sejak saya jadi Direktur, tidak pernah tagihan  sampai Rp 30 juta sebulan. Bahkan ada yang cuma terealisasi Rp 12 juta sebulan. Kendati demikian, selaku pimpinan PDAM Tirta Selagan, saya masih berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan. Paling tidak menjaga air terus mengalir ke rumah pelanggan, “ujarnya.

Lanjutnya, maka dari itu saat ini baik perbaikan instalasi dan pemasangan jaringan baru masih belum dapat dilaksanakan karena keterbatasan anggaran operasional, ” Kalau seluruh pelanggan membayarkan kewajibannya diyakini perusahaan daerah ini akan cukup membiayai perawatan jaringan dan pemasangan jaringan PDAM baru. ” tutup Sondri. (rjh)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

webad_pasang-iklan

Video

Video

Terbaru
Populer

This is tab content. Click to edit this text. Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.

Teknologi

Visitor

  • 12
  • 6
  • 57,690
  • 21,728